Text
Skripsi Berbasis Penelitian dan Statistika
Tujuan buku ini untuk membantu mahasiswa dalam penyusunan skripsi. Pendekatan yang digunakan buku ini sangat berbeda dan belum pernah dilakukan sebelumnya dalam penyusunan skripsi melalui penggabungan dua unsur yaitu penelitian dan statistika dalam suatu tulisan yang seimbang dan utuh. Buku ini juga dilengkapi dengan tips bagi mahasiswa dan sekaligus berbagai tips bagi dosen pembimbing maupun penguji. Diharapkan, buku ini dapat digunakan sebaik-baiknya oleh mahasiswa yang sedang berjuang menyelesaikan penulisan skripsi serta tesis dan disertasi dan juga oleh dosen pembimbing yang sedang berjuang juga menghadapi kelakuan mahasiswa. Akhirnya, semoga penulisan skripsi bisa menjadi lebih menyenangkan; tidak lagi menjadi 'momok' yang menakutkan bagi mahasiswanya.
Tidak tersedia versi lain